RADAR POS, MASOHI - Penjabat (Pj) Bupati Maluku Tengah (Malteng), DR. Rakib Sahubawa, S.Pi, M.Si kembali membuat Terobosan Inovasi Kerjasama Pemerintah, Bank dan Bisnis untuk mendorong UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) saat Berkunjung di Kecamatan Leihitu Barat (Leihibar) Kabupaten Malteng pada, Jumat (22/09/2023).

Bagaimana tidak, Sosok Sederhana itu tidak hanya Lakukan Terobosan, Inovasi untuk menangani Stunting dan Perangi Kemiskinan, namun Sahubawa juga, melakukan Inovasi Kerjasama PBB (Pemerintah, Bank dan Bisnis) untuk memudahkan Akses Permodalan bagi para Pelaku UMKM, sebagai Upaya untuk membantu UMKM agar semakin Bertumbuh dan Kuat. 

"Dengan Inovasi ini, kita akan Mendobrak Rutinitas demi meningkatkan Produktivitas yang menjadi Prioritas kita bersama. Jangan lagi Kerja kita Berorientasi pada Proses, tetapi harus Berorientasi pada Hasil yang Nyata" kata Rakib Sahubawa yang juga Alumni UGM dengan Predikat Cumlaude itu, dalam Pres Rilisnya yang diterima Media ini pada, Jumat malam.

Tugas kita selaku Penyelenggara Negara bukan hanya Membuat dan Melaksanakan Kebijakan, tetapi Tugas Utama kita adalah membuat Masyarakat Menikmati Pelayanan, Menikmati Pembangunan dan Hidup Sejahtera.

Dikesempatan itu, Pj Bupati Malteng mengajak semua Pihak mendukung Program Kerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malteng yang sedang dilaksanakan.

"Mari kita Dukung Program Kerja yang sedang kita Galakan saat ini, agar bersama bahu membahu mewujudkan Kabupaten Malteng yang Maju, Sejahtera dan Terdepan," ucap Sahubawa.

Sembari dirinya menambahkan bahwa, Aparat Keamanan agar Senantiasa menjaga Hubungan yang Harmonis demi menghindari terjadinya Konflik Horizontal serta Bersama-sama menyelesaikan setiap Persoalan yang terjadi ditengah Masyarakat. (RPF)

0 Comments:

Posting Komentar

 
Radar Pos © 2015. All Rights Reserved.
Top